(foto: Metro.co.uk/Ross Parry) |
Awalnya seorang pria penyayang binatang bernama Scott Bradley sedang menikmati jalan-jalan di West Midlands Safari Park di Bewdley, Worcestershire. Pria berusia 23 tahun itu secara tak sengaja menjatuhkan smartphone miliknya saat sedang dalam mobil di zona gajah.
Pria itu diberitahu tidak bisa keluar dari mobil untuk mengambil iPhone miliknya dengan alasan keamanan. Lalu seekor gajah mendekati smartphone milik Bradley. Dia berpikir gajah itu akan memakan iPhone miliknya itu, karena takut ia menghubungi salah satu petugas untuk membantu mengambil smartphone miliknya.
Setelah iPhone itu berhasil kembali ke tangan pemiliknya, Bradley bersama teman-temannya dikejutkan ketika menekan tombol tengah iPhone dan ada foto selfie gajah itu. "Gajah itu mengambil dua gambar, tapi yang kedua tidak terlalu bagus. Saya sudah menunjukkan kepada semua orang foto selfie gajah itu, dan mereka semua menyukainya," kata Bradley seperti dilansir Metro.
Kepala penjaga taman, Andy Plumb, mengatakan ia sangat bangga kepada Latabe. Dia juga mengatakan bahwa banyak orang sering menjatuhkan ponsel mereka di taman kami, tapi ia belum pernah melihat sesuatu seperti ini.
0 komentar:
Posting Komentar