Rabu, 06 Mei 2015

Hayo, Siapa yang Berani Makan Burger Tertinggi di Dunia?

(foto: Daily Mail)
Burger biasa jadi santapan lezat bagi setiap orang, terlebih lagi burger mudah untuk dibuat. Tapi beranikah Anda kalau burger yang Anda makan merupakan burger tertinggi di dunia? Tak tangung-tanggung lho, burger itu memiliki tinggi kurang lebih 1,5 meter.

Seorang bos bernama John Clarkson dari Mister Eater' Eating Emporium yang berbasis di Preston, Lancashire, menciptakan hidangan tertinggi di dunia yang terbuat dari 8,5 kg daging sapi dan disajikan dengan salad di bagian sisinya.

Burger buatannya itu dianggap sebagai burger tertinggi di dunia, menggabungkan sepuluh tiga perempat pon keju dan 11,5 pon daging sapi, gulungan sosis, daging babi asap dan spaghetti bolognese. Tinggi burger tersebut mencapai 5 kaki 4 inci atau sekitar 1,5 meter lebih.

Pria berusia 54 tahun itu mengklaim bahwa burger yang dipajang di tokonya itu merupakan burger tertinggi di dunia. "Saya telah menyelidiki untuk melihat jika ada seseorang yang telah menciptakan burger yang lebih tinggi, tapi tidak ada yang memiliki," kata John, seperti dimuat laman Daily Mail (6/5).

John yang dibantu dengan istrinya Corinne, 39, menghabiskan waktu satu setengah jam untuk merakit struktur logam yang dibuat khusus agar burger itu tidak jatuh.

0 komentar:

Posting Komentar