Minggu, 19 April 2015

6 Benda Termahal yang Terbuat dari Emas


Seperti yang kita tahu emas memiliki nilai jual yang sangat tinggi dan merupakan bahan dasar suatu perhiasan. Mungkin Anda akan berpikir bahwa emas hanya digunakan sebagai bahan dasar perhiasan saja. Tapi lebih dari itu, beberapa benda selain perhiasan ternyata menggunakan bahan dasar emas untuk meningkatkan harga jual benda tersebut.

Tak tangung-tanggung harga beberapa benda ini memiliki harga yang sangat mahal, dari ratusan juta bahkan hingga miliaran. Berikut 10 benda termahal yang terbuat dari emas.

6. Kertas Rokok yang terbuat dari Emas 24 karat


Harga: Rp 753.000 per kemasan kecil

Merokok memang sudah menjadi kebiasaan tiap harinya terutama bagi kaum pria. Untuk membeli satu bungkus rokok, biasanya harus mengeluarkan uang belasan ribu rupiah. Namun uang yang keluar akan lebih banyak jika merokok dengan Shine Papers.

Shine Papers itu sendiri merupakan sebuah produk kertas untuk membungkus tembakau. Tapi kertas pembungkus itu bukan seperti kertas rokok pada umumnya. Shine Papers terbuat dari emas 24 karat, sehingga orang yang menikmati sensai merokok dengan kertas emas akan merasakan hal yang berbeda.

Produk unik ini diciptakan oleh Dave D. Untuk satu kemasan kecil, harga Shine Papers yaitu US$ 65 atau setara dengan Rp 753.000.

5. Xbox One berlapis Emas 24 karat


Harga: Rp 118 juta

Xbox One akhir-akhir ini sangat populer dikalangan para pecinta game. Sebuah toko di Inggris memanfaatkan kepopuleran konsol game besutan Microsoft itu dengan menciptakan Xbox One pertama yang dilapisi dengan emas.

Harrods, sebuah department store mewah di Inggris menawarkan Xbox One berlapis emas 24 karat. Tak tanggung-tanggung harga Xbox One berlapis emas itu dibanderol dengan harga Rp 118 juta. Mau beli?

4. Sakteboard yang terbuat dari Emas


Harga: Rp 173 juta

Penggemar skateboard pastinya ingin sekali memiliki skateboard yang terbuat dari emas ini. Tapi sayangnya skateboard ini sepertinya hanya bisa dibeli oleh orang yang kelebihan uang. Harganya saja mencapai Rp 173 juta, berminat?

Sakteboard emas ini diciptakan oleh desainer Matthew Willet untuk New York skateboard shop SHUT. Bahkan skateboard karyanya itu sukses menjadi skateboard termahal di dunia.

3. Pulpen yang terbuat dari Emas


Harga: Rp 586 juta

Pulpen merupakan benda yang biasa kita gunakan untuk menulis. Bagaimana jika pulpen yang digunakan terbuat dari emas? Mungkin Anda akan merasa betah saat menulis.

Jack Row membuat sebuah pulpen dari emas 18 karat dengan beberapa potongan berlian biru. Pulpen unik ini ternyata terinspirasi dari desain klaigrafi Islam. Pulpen cantik ini dijual dengan harga 29.000 poundsterling atau setara dengan Rp5 86 juta.

2. Gaun yang terbuat dari Emas


Harga: Rp 1,7 miliar

Agar menarik perhatian beberapa orang lebih memilih payet dan hiasan berlian pada gaun mereka agar terlihat eye-catching. Tapi untuk sebagian orang yang kelebihan uang, ada cara lain untuk membuat gaun terlihat lebih mewah.

Sebuah toko perhiasan di Turki memproduksi sebuah gaun yang keseluruhannya terbuat dari emas. Harga gaun emas tersebut dibanderol dengan harga Rp 1,7 miliar. Seniman yang menciptakan gaun emas ini, Ahmet Atakan, menambahkan 78.000 keping emas untuk membentuk kain seperti jaring. Gimana menurut kamu para wanita?

1. Tisu Toilet berlapis Emas 22 karat


Harga: Rp 15 miliar

Tisu toilet dianggap benda yang tidak terlalu berharga. Ia hanya digunakan sebagai pembersih lalu kemudian dibuang. Tapi apakah Anda rela jika membuang lembaran tisu itu jika terbuat dari emas?

Sebuah perusahaan asal Australia, Toilet Paper Man, menciptakan sebuah gulungan tisu mewah yang terbuat dari emas 22 karat. Tahukah Anda berapa harganya? Ya, harga gulungan tisu emas itu dibanderol dengan harga  US$1,38 juta atau setara dengan Rp 15 miliar.

0 komentar:

Posting Komentar