Kamis, 16 April 2015

6 Penyanyi Indonesia yang Mencoba Jadi Barbie

Kita mengenal sosok barbie sebagai boneka yang lucu, imut, memiliki wajah mulus serta rambut berwarna. Lalu bagaimana jika penampilan semacam berbie ditiru oleh manusia sungguhan? Mungkin akan terlihat harmonis jika wajah yang dimiliki sesuai dengan sosok barbie.

Tentu saja berpenampilan mirip barbie menjadi inspirasi beberapa seleb Indonesia. Bahkan beberapa penyanyi Indonesia ada yang mencoba berdandan agar mirip barbie. Siapa sajakah penyanyi tersebut? Berikut 6 penyanyi Indonesia yang mencoba jadi barbie itu, seperti dilansir Clear.

6. Nona Kandola

Copyright: KapanLagi®
Nona Kandola, penyanyi cantik berusia 27 tahun asal Sulawesi Tengah, yang memulai debutnya di musik tanah air dengan berpenampilan mirip barbie. Hal itu dilakukan agar menarik banyak perhatian pecinta musik tanah air.

Nona Kandola sendiri menyatakan bahwa dia memang gemar menonton film Barbie saat masih kecil, sehingga akhirnya dia terinspirasi oleh karakter barbie tersebut. Apakah menurut kamu Nona sudah mirip barbie?

5. Syahrini

Copyright: KapanLagi®
Gayanya yang glamor, sering gunta-ganti gaya rambut dan style sudah menjadi kebiasaan penyanyi yang satu ini, Sayhrini. Beberapa model rambut yang ia pernah populerkan antara lain Jambul Khatulistiwa, Terowongan Casablanca, Gorong-Gorong Sudirman dan masih banyak lagi. Selain itu dia juga pernah mengenakan gaya rambut ala barbie juga.

Pada tahun 2012 lalu, pelantun lagu 'Sesuatu' ini sempat menjadi buruan media berkat tampilan barbienya di tempat umum. Menurutnya, saat itu ia tengah menggemari style barbie, mulai dari rambut, hingga pakaian yang bertema boneka.

4. Mulan Jameela

Copyright: KapanLagi®
Penyanyi selanjutnya yang pernah meniru style barbie adalah Mulan Jameela. Ia terkenal sering tampil dengan dandanan nyentrik.

Tak mau ketinggalan, Mulan juga pernah berpenampilan ala barbie pada salah satu lagunya, Cinta Mati 3. Mulan tampak mengenakan wig warna putih panjang dengan warna gaun yang mencolok pada lagu yang berdurasi 4 menit tersebut.

3. Uli Auliani

Copyright: KapanLagi®
Tak hanya berkecimbung di dunia perfilman, Uli Auliani juga juga mencoba terjun ke dunia tarik suara pada tahun 2012 lalu dengan menerbitkan single berjudul 'Deg-Deg Ser'.

Tak ingin membuat kesan biasa saja untuk debutnya, Uli juga bergaya ala boneka Barbie dengan mewarnai warna rambutnya menjadi coklat terang plus mahkota, dan dibalut dresscode cerah yang mencolok.

2. Jenita Janet

Copyright: KapanLagi®
Gadis dengan nama asli Jeni Juliana ini sempat menekuni dunia tarik suara, tepatnya di industri dangdut. Ia juga sering tampil dengan gaya Barbie.

Nama Jenita mulai melambung ketika ia merilis single pertamanya 'Di-Reject'. Dengan paras cantik dan imutnya, seperti biasanya dia sering tampil menggunakan wig dan busana warna-warni yang eye-catching.

1. Julia Perez

Copyright: KapanLagi®
Siapa yang tidak kenal sosok penyanyi yang satu ini? Ya ia adalah Julia Perez atau sering kita kenal dengan sebutan Jupe. Penyanyi bertubuh seksi ini sudah terhitung beberapa kali mengadopsi gaya boneka Barbie pada beberapa kesempatan.

Dalam single terbarunya 'Aku Rapopo' Jupe berdandan ala gadis Barbie California. Kalian sudha bisa melihat jelas penampilan Jupe ala Barbie agar menarik perhatian para pecinta musik.

0 komentar:

Posting Komentar