Ilustrasi bayi |
Berikut ada beberapa kisah ajaib bayi yang berhasil lolos dari maut. Dan mungkin Anda tidak akan percaya kenapa bayi-bayi tersebut bisa lolos dari maut. Berikut ulasannya yang sudah kami rangkum dari berbagai sumber.
7. Balita selamat dari pesawat jatuh
Dalam beberapa kasus pesawat jatuh, nyaris semua penumpangnya meninggal. Sungguh keajaiban kalau dalam tragedi pesawat jatuh satu-satunya yang selamat adalah seorang balita.
Pada 16 Agustus 1987, sebuah pesawat McDonnell Douglas MD-82 terjatuh setelah lepas landas dari Bandara Detorit Metropoloitan Wayne County. Pesawat milik Maskapai Airlines dengan nomor penerbangan 255 itu jatuh di Romulus, Michigan dan menewaskan 155 orang termasuk penumpang dan awak kapal.
Namun sebuah keajaiban terjadi kepada balita bernama Cecilia Chichan yang baru berusia empat tahun kala itu. Dari sekian banyak korban yang tewas, ia dinyatakan selamat dalam insiden tersebut. Ajaibnya lagi, Cecilia merupakan satu-satunya korban yang selamat.
6. Bayi selamat setelah terhimpit pipa toilet
Orang tua asal Cina tega mentelantarkan bayinya sendiri karena tidak menginginkannya. Sungguh orang tua yang biadab.
Akibat ulah orang tuanya yang tidak bertanggung jawab, sang bayi dari Provinsi Zhejiang, Cina itu terperosok dalam pipa toilet di dalam sebuah apartemen. Bayi malang itu tersangkut tepat di tenga pipa, menangis sambil menjerit hingga didengar tetangganya.
Setelah mengetahui keadaan naas yang menimpa bayi tersebut, tetangganya langsung menghubungi pemadam kebakaran. Beruntungnya, bayi itu berhasil diselamatkan dalam keadaan yang sehat.
5. Bayi 12 bulan selamat dari amukan tornado
Terhempas sejauh 12 meter oleh amukan tornado tidak membuat bayi ini kehilangan nyawanya. Pada saat itu sebuah tornado dayat melintasi kota Icigan, Amerika Serikat. Dalam sekejap, tornado itu menghancurkan segala yang dilewatinya termasuk rumah-rumah warga.
Dibalik amukan tornado itu, ada keajaiban terjadi. Seorang bayi yang baru berusia 12 bulan ditemukan selamat oleh warga di bawah reruntuhan rumah setelah terhempas sejauh 12 meter. Bahkan bayi tersebut tidak mengalami luka yang berat.
4. Bayi selamat setelah jatuh ke rel kereta api
Ajaib! Mungkin ini kata yang pantas untuk menggambarkan kejadian mengerikan seperti ini. Bagaimana tidak, seorang bayi berusia enam bulan berhasil selamat setelah terjatuh ke rel kereta api dan nyaris terlindas.
Semua berawal ketika sang ibu sedang menunggu kereta di stasiun Ashburton, di kota Melbourne, Australia, pada bulan Oktober 2009 lalu. Tiba-tiba kereta sang bayi tergelincir dan masuk dalam jalur rel kereta
Rekaman CCTV menunjukkan sang ibu tak sengaja melepas tangannya dari kereta pendorong tersebut. Selang beberapa detik kemudian setelah terjatuh, sebuah kereta melintas tepat di mana bayi itu terjatuh. Untungnya, bayi tersebut terikat ke dalam kereta bayi pada waktu itu, dan berhasil selamat dari insiden mengerikan itu.
3. Bayi selamat dengan 26 luka tusukan
Sungguh malang nasib yang dialami bayi baru lahir asal Mumbai, India ini. Pada tahun 2007 silam, bayi baru lahir ini ditemukan di tempat sampah dengan berlumuran darah dan beberapa bagian tubuhnya yang terluka. Orang tua macam apa yang tega melakukan tindakan bejab seperti ini.
Setelah ditemukan oleh warga, bayi malang itu di bawa ke rumah sakit. Dokter yang merawat bayi tersebut menemukan 26 luka tusukan pada bagian tubuh bayi itu. Meskipun luka yang dialaminya terlalu berat, bayi tersebut berhasil selamat.
2. Bayi selamat setelah dikubur 24 jam
Lagi-lagi kasus orang tua membuang bayi terjadi di Brasil pada tahun 2006 silam. Kali ini yang dilakukan orang tua biadab itu adalah dengan cara mengubur bayinya hidup-hidup.
Setelah ditemukan polisi 24 jam kemudian, kepala bayi malang itu sudah sedikit keluar dari tanah. Awalnya mereka mengira bayi itu tewas, namun ajaibnya bayi tersebut menangis ketika kotoran di tubuh dan mulutnya dibersihkan.
1. Bayi selamat setelah terlempar dari lantai delapan
Seorang ibu asal Amerika Serikat tega membuang bayinya sendiri dengan cara melemparkannya dari lantai delapan. Namun, usaha membunuh bayinya itu gagal dilakukan.
Beruntung ketika dilemparkan sang ibu, bayi tersebut mendarat tepat di atas tumpukan sampah yang waktu itu belum diambil petugas kebersihan. Tak lama setelah itu, petugas kebersihan datang dan menemukan bayi malang itu bergerak-gerak tanpa mengeluarkan suara. Lantas bayi tersebut langsung di bawa ke rumah sakit.
0 komentar:
Posting Komentar