Jumat, 11 September 2015

Fotografer Jepret Penampakan Monster Loch Ness?

Loch Ness? (foto: Mirror)

Keberadaan monster Loch Ness atau juga dikenal dengan sebutan Nessie masih jadi pertanyaan besar yang belum terjawab hingga sekarang. Apakah sosok Nessie itu benar-benar ada atau hanya cerita saja?

Namun, seorang fotografer asal Inggris bernama Ellie Williams menangkap sosok makhluk yang diduga Nessie di Danau Windermere, Lake District, di barat daya Inggris.

Foto original (foto: Mirror)

Wanita berusia 24 tahun itu awalnya sengaja menaruh kameranya di sekitar danau. Dia mensetting kameranya agar secara otomatis mengambil foto sepanjang hari di Danau Windermere.

Hal mengejutkan terjadi ketika Ellie mlihat foto-foto yang sudah diambil kameranya itu. Dalam salah satu fotonya, ia melihat sosok makhluk yang terlihat mengeluarkan kepala panjangnya dari permukaan air.

"Ketika saya melihat semua foto, saya pikir itu hanya seekor angsa, karena saya melihat foto itu dari samrtphone saya," ujar Ellie, seperti dilansir laman Mirror.

Menurut beberapa laporan, itu bukan yang pertama kalinya binatang bawah air terlihat di Lake District. Ada beberapa penampakan raksasa yang dijuluki Bownessie.

Penampakan pertama muncul pada tahun 2006 dan sejak itu di Lake District dikatakan sering muncul sosok binatang menyerupai kadal yang digambarkan seperti ular.

0 komentar:

Posting Komentar