Selasa, 18 Agustus 2015

Begini Cara Mandi Astronot di Luar Angkasa

Ilustrasi dalam pesawat ruang angkasa (foto: Spacecraft.com)

Kita semua tahu bahwa mandi adalah salah satu hal yang wajib dilakukan setiap harinya agar kotoran tubuh dapat dibersihkan sehingga membuat badan tetap segar dan sehat.

Sementara menurut kita yang tinggal di Bumi, mandi merupakan hal yang sangat mudah. Bagaimana astronot yang sedang berada pesawat atau stasiun luar angkasa mandi? Pertanyaan yang sangat sederhana tapi cukup membuat otak kamu kebingungan.

Mengingat di luar angkasa tidak ada gravitasi, maka segala benda akan melayang tak tentu arah, termasuk air.

Chris Hadfield (foto: Businessinsider.com/ via merdeka.com)

Hal itu dibuktikan oleh video yang pernah diunggah di YouTube yang menunjukkan seorang astronot bernama Chris Hadfield yang sedang berada dalam International Space Station (ISS), memperlihatkan bahwa ketika air berada di luar angkasa, maka zat cair ini akan berbentuk seperti gel yang mengambang di udara.

Oleh sebab itu sangat tidak mungkin untuk mandi di dalam stasiun atau pesawat ruang angkasa. Karena takut air yang mengambang itu akan merusak peralatan dalam pesawat atau stasiun. Lalu bagaimana astronot mandi, apakah mereka tetap mandi? Tentu saja mereka mandi tapi dalam cara yang berbeda.

Seperti yang kami kutip dari merdeka.com, Senin (18/8/2014), di pesawat atau stasiun ruang angkasa, astronot sudah disediakan sebuah ruangan khusus untuk membersihkan badan dengan sistem silinder yang menggunakan kantong plastik.

Fungsi utama sistem silinder itu yaitu untuk menghindari percikan air yang terlempar ke udara dengan cara menyedot gumpalan air tersebut. Dengan demikian astronot bisa melanjutkan membersihkan badan dengan sabun dan busa seperti biasanya.

Setelah selesai mandi, maka kantong plastik yang penuh dengan air itu harus ditutup dengan rapat. Kemudian mereka diwajibkan untuk mengganti kantong plastik tersebut dengan yang baru untuk astronot lain yang akan mandi.

0 komentar:

Posting Komentar